Manado, BeritaManado — Tim Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kabupaten Minahasa Selatan (Minsel) besutan Bupati Christiany Eugenia Paruntu atau Tetty Paruntu meraih juara pertama dalam Press Futsal Competition yang digelar Ikatan Wartawan Online (IWO) Pemkot Manado.
Tim Futsal PWI Minsel yang juga disuport penuh oleh Ketua Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Minsel menjadi Juara setelah mengkandaskan perlawanan tim JIMS Pemkot Manado dengan skor telak 3-1.
Saat Menyerahkan Hadiah
“Dari awal pertandingan, saya melihat permainan anak-anak Wartawan Minsel sangat baik. Namun karena bermain hati-hati, kelihatan agak kesulitan memasukkan gol,” kata James Kojongian.
James Kojongian menilai gol pertama yang dilesakkan Devi Karamoy berhasil menaikkan semangat dari tim Futsal PWI Minsel.
Dikesempatan yang sama Kepala Bagian (Kabag) Humas Pemkab Minsel, Altin Sualang yang menjadi kapten tim PWI Minsel mengaku support penuh Bupati Tetty Paruntu membawakan tim PWI Minsel menjadi juara.
“Kami bermain baik dan menunjukkan kualitas permainan yang fantastis,” ujar Altin Sualang kepada BeritaManado.com, Rabu (3/4/2019).
Tim Futsal PWI Minsel besutan Bupati Tetty Paruntu menerima tropi bergilir dari Walikota Manado GS Vicky Lumentut. Dan menerima hadiah uang sebesar 10 juta rupiah.
(TamuraWatung)