Manado, BeritaManado.com — Warga di Kelurahan Mahakeret Timur, Kecamatan Wenang, kini dirundung ketakutan.
Pasalnya, puluhan rumah terancam tertimpa longsor jika hujan terus turun.
Mirisnya, sudah tiga rumah mengalami rusak berat.
“Ada yang sudah tertimbun, satu nyaris jatuh karena tergantung,” kata Ketua Forum Komunikasi Umat Beragama (FKUB) Sulawesi Utara (Sulut), Pdt Lucky Rumopa kepada BeritaManado.com, Sabtu (16/1/2021).
Sebagai hamba Tuhan di wilayah setempat, Pdt Lucky Rumopa meninjau langsung lokasi Mahakeret Timur.
Beruntung kata Rumopa, tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini.
Namun untuk kerugian materil, kata Lucky, tidak sedikit.
Menurut dia, kondisi mencekam terlihat di Lingkungan III dan IV.
“Banyak rumah-rumah di bawah tebing sehingga penghuninya ketakutan. Longsor bisa terjadi kapan saja,” beber Rumopa.
Lucky mengingatkan kepada Pemkot Manado memperhatikan hal ini.
Ia berharap ada upaya pembangunan penahan tebing yang kokoh sebagai solusi.
“Jangan menunggu korban baru bergerak. Sekarang masyarakat sudah ketakuran di sini,” tandas Ketua Jemaat GMIM Zaitun Mahakeret ini.
(Alfrits Semen)