Amurang – Memperingati hari ibu ke-85, Bupati Minahasa Selatan (Minsel) Christiany Eugenia Paruntu (CEP), mengingatkan para perempuan agar membekali diri dengan pengetahuan dan keterampilan sehingga mampu menunjukan jati dirinya tanpa mengesampingkan kodrat, harkat dan martabatnya sebagai ibu dalam membina keluarga.
Lebih jauh, Tetty sapaan akrab bupati Minsel ini juga mengharapkan, melalui peringatan perayaan hari ibu yang jatuh setiap tanggal 22 Desember itu, bisa dijadikan momentum oleh kaum perempuan untuk mendorong pembangunan keluarga yang sejahtera.
“Bekali diri kita sebagai ibu dengan pengetahuan, dan praktekkan itu dalam kehidupan sehari-hari, dalam keluarga serta masyarakat,” pesan Tetty.
Tambah bupati, hari ibu adalah agar seluruh warga negara Indonesia, baik laki–laki dan perempuan terutama generasi muda senantiasa mengenang dan menyegarkan kembali ingatannya akan pentingnya pemahaman dan penghayatan serta arti perjuangan dan kebangkitan kaum perempuan. (Rulan Sandag)