Amurang – Bupati Christiany Eugenia Paruntu, SE melalui Kabag Humas dan Protokol Franky mamangkey SIP menghimbau masyarakat untuk menjaga keamanan serta melaporkan kepada pihak berwajib apabila menjumpai hal mecurigakan yang dapat mengganggu keamanan.
Dia juga mengingatkan pada setiap Kumtua dan Lurah agar lebih memperhatikan setiap orang tidak dikenal yang masuk di wilayahnya. Serta memerintahkan untuk mengaktifkan kembali Pos Keamanan Lingkungan (Pos Kamling).
“Apabila ada orang yang tidak dikenal dan mencurigakan segera lapor pada pihak berwajib. Dan setiap tamu yang datang harus melapor 1×24 jam. Jangan cepat terpancing dengan suasana yang dapat memicu keributan,” jelasnya. (Isak Mamoto)