Amurang – Bupati Minahasa Selatan Christiany Eugenia Tetty Paruntu, SE selaku Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Minsel menghimbau masyarakat Minsel saling ada toleransi sesame umat beragama, khususnya umat muslim yang sedang menjalani ibadah puasa di Bulan Ramadhan.
“Orang Minahasa yang dikenal dengan tingginya toleransi antar umat beragama agar tetap terjaga. Umat Muslim sementara menjalani ibadah puasa di Bulan Ramadhan, ini patut kita jaga bersama saling menghormati bagi saudara-saudara kita yang sedang berpuasa,” ujar Bupati Tetty Paruntu.
Bupati Tetty juga menyampaikan selamat menunaikan ibadah puasa di Bulan Ramadhan bagi saudara-saudara umat Muslim, khususnya yang berada di wilayah Minahasa Selatan. Semoga amal puasa dapat mendatangkan berkah yang banyak.
Pemkab Minsel juga mengagendakan safari Ramadhan Tety Parnutu diantaranya berbuka puasa bersama. (sanlylendongan)