Manado, BeritaManado.com –Terungkap fakta baru dari penangkapan terduga pelaku skimming ATM Bank SulutGo (BSG) oleh Ditreskrimsus Polda Sulut, Jumat (22/7/2022).
Direktur Reserse Kriminal Khusus (Direskrimsus) Polda Sulut, Kombes Pol Nasriadi, mengatakan komplotan pelaku telah mencuri milyaran rupiah uang milik nasabah BSG.
“Setelah kita hitung kerugiannya selama periode Januari hingga Juli, para pelaku telah menguras sekira Rp5.400.000.000,” ujar Nasriadi.
Dikatakan, penangkapan sindikat penipuan ATM ini berkat kerjasama Direskrimsus Polda Sulut bersama Bareskrim Mabes Polri.
“Kami juga akan mengembangkan ke mana saja aliran dana itu,” jelasnya.
Polisi juga masih memburu satu orang terduga pelaku yang masih buron dan telah masuk dalam daftar pencarian orang (DPO).
“DPO merupakan warga negara asing (WNA). Kami telah bekerja sama dengan imigrasi agar mencekal pelaku melarikan diri ke luar negeri,” bebernya.
Perwira tiga melati tersebut turut meminta pihak bank dalam hal ini BSG lebih memperketat keamanan ATM dalam mencegah hilangnya uang para nasabah.
Sebagai informasi, Ditreskrimsus Polda Sulut berhasil mengamankan empat terduga pelaku skimming ATM.
Mereka dua orang pria asal Bulgaria, dan dua orang wanita Warga Negara Indonesia (WNI) asal NTT.
Keempat tersangka ditangkap di dua tempat yakni Bali dan Kupang, NTT.
Adapun para tersangka ialah Martin Ivanov Stanichev dan Valentin Kostadino WNA asal Bulgaria serta C warga Kota Ambon, selanjutnya A dari Surabaya.
Semuanya sedang dalam pemeriksaan lebih lanjut Ditreskrimsus Polda Sulut.
(Deidy Wuisan)