Manado – Ketua Bidang Infokom Partai Demokrat Sulut, Jhon Dumais mengatakan tidak masalah dengan Politik Dinasti asalkan tidak ada penggunaan kekuasaan yang digunakan untuk menggolkan calon yang berasal dari keluarga pejabat yang bersangkutan.
Hal ini dikatakan Dumais yang juga Ketua Komisi I DPRD Sulut tersebut terkait dengan RUU Pilkada yang didalamnya mengatur tentang pelarangan terjadinya Politik Dinasti.
“Saya kuatir nantinya setelah menjadi UU akan kandas di MK seperti banyak kejadian sebelumnya.” Kata Dumais.
Lanjutnya, yang harus dicegah adalah keberpihakan yang tidak fair kepada salah satu calon yang kebetulan berhubungan keluarga dengan pejabat.
Seperti yang diketahui saat ini sedang berlangsung proses Pilkada Bupati di Minahasa yang dimana, salah satu calonnya adalah CNR dan Ivan Sarundajang yang merupakan anak dari bupati dan gubernur yang menjabat. Terkait hal ini,Dumais mengatakan tidak ada masalah selama tidak ada keberpihakan yang tidak fair. (*/oke)