Manado – Ketua tim penjaringan DPD PAN Kota Manado, Bambang Hermawan mengakui jika Taufik Pasiak ikut mendaftarkan diri.
“Pak Taufik Pasiak mendaftar hari Senin (30/6/15) kemarin pada jam setengah sebelas malam,” kata Hermawan.
Ketua Fraksi PAN di DPRD Kota Manado ini menambahkan, Pasiak merupakan pendaftar terakhir menjelang menit-menit terakhir sebelum pendaftaran ditutup.
“Memang batas waktu pendaftaran kami batasi sampai tanggal 30 Juni saja. Banyak kandidat yang ikut menndaftar. Dan pendaftar terakhir adalah pak Taufik Pasiak yang sekaligus diwawancarai malam itu juga,” ujar Hermawan.
Ditegaskannya, setelah proses pendaftaran ditutup, nama-nama kandidat yang mendaftarkan telah dimasukkan ke pengurus DPD PAN Manado.
“Semua nama pendaftar sudah dilaporkan ke pengurus. Selanjutnya DPD PAN Manado dibawah kepemimpinan ketua Boby Daud akan memprosesnya melalui mekanisme partai,” tegasnya.
Sementara itu, Daud yang ditemui wartawan membenarkan jika saat ini telah menerima laporan tim penjaringan yang akan segera ditindaklanjuti pelaporannya ke DPW PAN Sulut untuk diteruskan ke DPP PAN.
“Laporan sudah diterima dan kami akan segera meneruskan laporan itu ke DPP melalui pengurus DPW untuk ditindaklanjuti. Siapa yang akan direkomendasi oleh DPP, kami tinggal menunggu saja,” tandas Daud. (leriandokambey)