Kotamobagu – Ditundanya pelaksanaan Ujian Nasional (UN) untuk SMU – SMK menuai beragam tanggapan dari pelajar. Salah satunya Fitri, salah seorang siswi Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) di Kotamobagu menyambut positif ditundanya jadwal UN.
“Ini bisa menambah persiapan siswa-siswi untuk lebih giat belajar” tuturnya.
Sementara, Ika siswi salah satu SMU di Kotamobagu mengaku ditundanya UN diluar dugaan. “Semula tidak menyangka UN bisa ditunda, ini bisa mengganggu konsentrasi pelajar yang tadinya sudah persiapan matang di jadwal semula, menjadi santai-santai karena UN tertunda, yang penting jangan lengah saja” pungkasnya.
Sebelumnya, Juru bicara Gubernur Sulut Jeckson Ruaw menyatakan Ujian Negara (UN) yang sebelumnya ditetapkan digelar Rabu (17/4) oleh Kementrian Pendidikan dan Kebudayaan kembali lagi dinyatakan ditunda pada hari Kamis (18/4). Hal ini dikarenakan masih terdapat masalah pada teknis percetakan. (zmi)