Sangihe, BeritaManado.com-Perusahaan Daerah Air Miniun (PDAM) Kabupaten Kepulauan Sangihe, terus meningkatkan pelayanan dalam menyediakan air bersih kepada masyarakat. Terbukti, PDAM Sangihe melakukan berbagai terobosan, sehingga kebutuhan air bersih dapat menjangkau seluruh element masyarakat.
Hal itu dikatakan Direktur Utama (Dirut) PDAM Sangihe Novilius Tampi Kapada BeritaManado.com, Kamis (27/9/2018).
Dikatakanya, tahun 2019 melalui dana APBN Kabupaten Sangihe mendapatkan pembangunan jaringan instalasi pengelolaan air (IPA) di Kelurahan Dumuhung Kecamatan Tahuna.
“Jadi untuk tahun 2019 itu ada paket proyek APBN yang dari Balai sungai Provinsi Sulawasi Utara, yang bernominal kurang lebih 15 Miliar,” kata Tampi.
“Sifatnya, air baku yang akan diambil dari sungai akan dibawah ke IPA Darea,” sambungnya.
Sedangkan untuk tahun 2020 Tampi menjelaskan, bahwa pihaknya telah mengusulakan penggantian pipa di Kota Tahuna.
“Kemudian, kami juga telah mengusulkan penggantian pipa di Kota Tahuna Secara Keseluruhan pada tahun 2020,” ungkap Tampi.
(Christian Abdul)