Tondano – Vicky Tanor dan Agustifo Tumundo, bukan figur calon bupati, bukan pula calon gubernur, ataupun calon legislatif. Baik Tanor maupun Tumundo (T2) adalah dua pejabat eselon II di jajaran Pemerintahan Kabupaten Minahasa yang berkomitmen untuk menjalin kerja sama dalam menjalankan tugas. Tanor sebagai Kepala Dinas Pasar dan Kebersihan, sedangkan Tumundo Kepala Bagian Humas dan Protokol.
Tanor sebelumnya lebih dahulu menggeluti bidang yang saat ini dipercayakan kepada Tumundo. Oleh karena itu, usai pelantikan Senin (8/7) lalu, Tumundo mengkui bahwa dirinya harus banyak belajar kepada yang lebih dahulu mendapatkan pengalaman pada posisi tersebut. Keduanya pun sepakat untuk saling membantu demi kelancaran tugas kerja masing – masing. Seperti diketahui, posisi sebagai Kabag Humas dan Protokol banyak berhubungan dengan awak media/wartawan.
“Baru dua hari saya menempati posisi sebagai Kabag Humas dan Protokol Pemkab Minahasa. Butuh waktu untuk mempelajari apa yang harus dilakukan dalam tugas ini. Untuk itulah saya harus banyak belajar kepada pak Vicky Tanor. Dia adalah teman baik, maka dari itu saya yakin beliau akan membantu saya dalam menjalankan tugas ini. Saya juga mengharapkan kerja sama yang baik dari rekan – rekan wartawan,” katanya kepada BeritaManado.com Rabu (10/7).(ang)