Bandung – Pertandingan perdana Tim Voli Puteri Sulawesi Utara melawan Sumatera Utara berlangsung sangat menegangkan. Dari babak pertama hingga babak kedua kedua tim saling mengalahkan dimana Sumut berhasil mengalahkan Sulut dengan poin 20-25. Pada babak kedua Sulut berhasil membalas dengan kemenangan 25-12.
Termotivasi dukungan dari Bupati Minahasa Drs Jantje Wowiling Sajow MSi yang juga merupakan Ketua Harian PBVSI Sulut, permainan tim kembali termotivasi meraih kemenangan babak ketiga dengan poin 25-22. Dominasi Tim Voli Puteri Sulut berlanjut sampai babak keempat. Hingga paruh babak keempat Sulut berhasil unggul sementara dengan poin 17-5 dan akhirnya ditutup dengan kemenangan Sulut 25-22.
Pantauan BeritaManado.com di lokasi pertandingan, antusias para pendukung Sulut sangat terasa dengan sorak yang menggema di seluruh bagian gedung pertandingan. Angka demi angka yang diraih tak lepas dari dukungan yang di berikan sepanjang pertandingan.
Bupati Jantje Sajow kepada BeritaManado.com usai pertandingan mengatakan bahwa kemenangan yang diraih sudah diprediksi sebelumnya. Namun meski demikian harus diakui bahwa Sumut bermain baik. Hal itu terbukti saat mengalahkan Sulut pada babak pertama.
“Kemenangan ini adalah hasil sebuah kerja keras seluruh official dan tim selama melakukan serangkaian program latihan dan uji tanding. Selamat bagi semua pemain, kiranya kemenangan ini adalah awal dari kesuksesan tim meraih yang terbaik pada PON XIX Jawa Barat ini,” katanya.
Informasi yang diterima dari Panitia Pelaksana, Tim Voli Puteri Sulut akan melakoni pertandingan kedua melawan Papua Barat pada Rabu (21/9/2016) medatang. Pada pertandingan melawan Papua Barat ini Tim Voli Puteri Sulut diharapkan dapat meningkatkan performa untuk merebut kemenangan. (frangkiwullur)