Manado, BeritaManado.com – Sulawesi Utara (Sulut) masuk sebagai provinsi paling berbahagia di Indonesia.
Sesuai rilis Badan Pusat Statistik (BPS) tentang Indeks Kebahagiaan 2021 pada Jumat (31/12/2021), Sulut berada di daftar kelima dari 10 Provinsi Paling Bahagia di Indonesia dengan skor 74,96.
Sementara peringkat pertama dengan skor 76,34 adalah Provinsi Maluku Utara.
Banten menjadi daerah dengan indeks kebahagiaan paling rendah dengan nilai 69.08.
Diketahui, tingkat kebahagiaan penduduk Indonesia dari tiga dimensi, yakni kepuasan hidup (life satisfaction), perasaan (affect) dan makna hidup (eudaimonia).
Dalam rilis BPS, menjelaskan terminologi kebahagiaan lebih dipilih dibandingkan istilah kesejahteraan.
Pertimbangan utamanya mengacu pada penggunaan instrumen survei yang telah dikembangkan berdasarkan ukuran kondisi objektif dan tingkat kesejahteraan subjektif, yang dalam konteks kebahagiaan yang dicakup dalam tiga dimensi besar, yaitu (1) evaluasi terhadap sepuluh domain kehidupan manusia yang dianggap esensial/penting oleh sebagian besar penduduk, (2) affect (perasaan atau kondisi emosional), dan (3) eudaimonia (makna hidup).
Survei Ini dilaksanakan serentak di seluruh kabupaten/kota di 34 provinsi di Indonesia.
“Dilakukan pada rentang waktu tanggal 1 Juli sampai 27 Agustus 2021. Unit analisis adalah rumah tangga yang dipilih secara acak (random),” tulis BPS.
Metode sampling (sampling method) yang digunakan untuk memilih sampel adalah Two Stage One Phase Sampling.
Total sampel rumah tangga yang diperlukan untuk keperluan estimasi tingkat kebahagiaan hingga level provinsi di Indonesia sebesar 75.000 rumah tangga yang tersebar di 34 provinsi.
Pengumpulan data dilakukan melalui wawancara oleh petugas menggunakan kuesioner terstruktur dan alat bantu.
Alat bantu ini berupa scoring (rating scale) secara presisi terhadap pertanyaan terkait kepuasan hidup, perasaan, dan makna hidup.
Berikut 10 provinsi dengan Indeks Kebahagiaan 2021 tertinggi di Indonesia:
- Maluku Utara 76,34
- Kalimantan Utara 76,33
- Maluku 76,28
- Jambi 75,17
- Sulawesi Utara 74,96
- Kepulauan Riau 74,78
- Gorontalo 74,77
- Papua Barat 74,52
- Sulawesi Tengah 74,46
- Sulawesi Tenggara 73,98
10 provinsi dengan Indeks Kebahagiaan 2021 terendah di Indonesia:
- Banten 69,08
- Bengkulu 69,74
- Papua 69,87
- Nusa Tenggara Barat 69,98
- Jawa Barat 70,23
- Nusa Tenggara Timur 70,31
- Sumatra Utara 70,57
- DKI Jakarta 70,68
- Aceh 71,24
- Sumatra Barat 71,34
(Alfrits Semen)