Manado, BeritaManado.com – Pemerintah terus mengupayakan pembukaan akses baru perhubungan Minahasa dan Minahasa Utara.
Pantauan BeritaManado.com, Senin (28/5/2018), jalan perkebunan di desa Sawangan, kecamatan Tombulu, kabupaten Minahasa, melintasi sungai Sawangan sudah dilebarkan dan diaspal hotmix yang nantinya akan terhubung langsung dengan jalan perkebunan desa Kuwil di kecamatan Kalawat, kabupaten Minahasa Utara.
“Nantinya masyarakat Tombulu akan pergi ke Minahasa Utara atau sebaliknya bisa melintasi jalan ini yang dulunya jalan perkebunan meskipun saat ini yang diaspal hotmix baru separuh,” ujar Herson Mamuaja, warga Tombulu.
Meski begitu, masyarakat Tombulu juga meminta pemerintah membuka akses lain Minahasa-Minut melalui jalan perkebunan di desa Rumengkor.
“Akses dari Rumengkor ke Minut ada dua jalan perkebunan yakni jalan tembus ke Kaleosan dan Sampiri. Mengingat bahwa masyarakat desa Rumengkor dan beberapa desa di Tombulu banyak keluarga di Kaleosan dan Sampiri sehingga sangat layak jalan perkebunan dibangun permanen diaspal hotmix,” tandas Brury Paat, warga Rumengkor.
(JerryPalohoon)