Amurang, BeritaManado.com – Masyarakat Kabupaten Minahasa Selatan (Minsel) menggelar pengucapan syukur, Minggu (14/7/2024).
Momentum pengucapan syukur dimanfaatkan untuk bertemu dan berbagi kasih dengan keluarga dan masyarakat yang datang dari luar Minsel.
Wakil Gubernur Sulut, Steven Kandouw, tak ketinggalan ikut bersama masyarakat merayakan pengucapan di daerah pemekaran dari Kabupaten Minahasa ini.
Kedatangan Steven Kandouw disambut antusias masyarakat yang kebetulan bertemu.
“Selamat datang Wakil Gubernur Bapak Steven Kandouw,” ujar Mona, warga Amurang.
Wargapun tak sungkan meminta Steven Kandouw untuk berswafoto.
Dengan senyum khasnya, mantan Ketua DPRD Sulut ini, melayani permintaan warga untuk foto bersama.
“Tetap jaga kedamaian dan ketentraman,” pesan bakal calon gubernur dari PDI-Perjuangan ini. (JerryPalohoon)