Bitung – Teka-teki soal kemana ratusan tong sampah yang telah disalurkan Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Pemkot Bitung terjawab sudah.
Menurut Kabid Pengelolaan Persampahan DLH Pemkot Bitung, Febe Tumbelaka, sepanjang tahun 2018, pihaknya telah melakukan pengadaan sebanyak 500 unit tong sampah.
“Pengadaannya bulan Februari 2018 sebanyak 300 unit tong dan itu telah disalurkan,” kata Febe, Senin (10/12/2018).
Ratusan unit tong itu kata Febe, disalurkan di sejumlah lokasi seperti Perumahan Torang Punya, Kelurahan Manembo-nembo Tengah, jalan Protokol Manembo-nembo-Sagerat dan pemukiman di Kelurahan Kadoodan.
“Tapi sayang, tidak sampai satu bulan, 300 unit tong-tong sampah itu hilang. Biasanya pagi kami salurkan, sore harinya tong sampah sudah hilang,” katanya.
Sedangkan sisanya yakni 200 unit kata dia, masih disimpan di TPA Aertembaga dan rencananya nanti diaslurkan bulan Februari 2019.
“Yang 200 unit pengadaan tahun ini nanti disalurkan bulan Februari tahun depan bertepatan dengan penilaian penghargaan Adipura,” katanya.
(abinenobm)