Ratahan – Terkait polemik soal tapal batas Mitra-Boltim, Relawan Sulut Nyaman(RSN) Minahasa Tengara yang diketuai Veppy Rambi Spt bersuara. Menurutnya soal tapal batas harusnya kedua daerah menyadari apalagi ketika Rakorev Provinsi pekan kemarin Gubernur menyatakan bahwa setahunya batasnya di jembatan,dan batas tersebut sudah diakui bersama sehinga terjadilah pemekaran.
“Jadi tidak bisa dimekar kalu batasnya tidak jelas,” ujar Rambi mengikuti kata Sarundajang.
Lebih Lanjut Rambi berharap warga tetap tenang dan apa yang sudah disampaikan Gubernur harus kita jaga bersama jangan sampai ada yang menyusup sehinga membuat daerah kita terpecah belah.
“Dan ini harus kita jaga bersama sehinga bisa terhindar dari konflik horisontal,” harapnya.(har)