
Bitung, BeritaManado.com – Pernyataan menyindir disampaikan Wali Kota dan Wakil Wali Kota Bitung, Maurits Mantiri-Hengky Honandar usai mendapatkan suntikan vaksin dosis III COVID-19, Jumat (14/01/2022).
Keduanya meminta masyarakat agar ikut mensukseskan program vaksinasi dosis III atau booster dan tidak perlu percaya dengan orang-orang hanya mendapatkan informasi dari google terkait booster.
“Jangan percaya “dokter google”. Jika ada orang yang bilang vaksin berbahaya dan tidak aman, tanyakan apa dia dokter atau tenaga kesehatan atau hanya dokter google,” kata Wali Kota.
Menurutnya, yang berhak dan patut dipercaya menyampaikan informasi soal vaksin adalah para tenaga kesehatan. Bukan orang yang hanya mengutip informasi dari google tanpa mengecek keabsahannya.
Apalagi kata Ketua DPC PDI Perjuangan Kota Bitung, banyak link informasi hoax yang sengaja disebar terkait vaksin COVID-19 dengan tujuan menyesatkan masyarakat.
“Tujuannya tidak lain menggagalkan program pencapaian hard immunity yang sementara diupayakan pemerintah. Jadi kami minta masyarakat lebih bijak dalam menangkap informasi terkait vaksin,” katanya.
Maurits juga meminta seluruh masyarakat Kota Bitung untuk mensukseskan program vaksinasi booster yang mulai diluncurkan di seluruh Puskemas.
“Silakan mengecek jadwalnya dan persyaratannya. Jangan takut karena suntikan dosis III ini aman seperti dosis I dan II,” katanya.
Sementara itu, Maurits-Hengky mengikuti suntikan booster di tribun lapangan Kantor Wali Kota Bitung bersama sejumlah ASN dan THL jajaran Pemkot serta masyarakat.
Dalam launching program suntikan booster itu, Dinas Kesehatan menyiapkan tiga jenis vaksin yakni Pfizer, AstraZeneca dan Moderna.
(abinenobm)