Manado, BeritaManado.com – Penyelesaian pembangunan Manado Outer Ringroad tahap 3 Kalasey-Winangun, menjadi catatan serius bagi pemerintah provinsi Sulawesi Utara.
Sekretaris Komisi 3 DPRD Provinsi Sulawesi Utara, Drs. Eddyson Masengi MSi, mengatakan bahwa Ringroad 3 merupakan akses vital perhubungan di Kota Manado, Kabupaten Minahasa dan Minahasa Selatan.
“Keberadaan ringroad tiga nanti akan mengurai kemacetan parah yang sering terjadi di ruas Tateli, Kalasey dan ruas dalam kota seperti Jalan Wolter Monginsidi di Malalayang dan Jalan Bethesda,” jelas Eddyson Masengi kepada BeritaManado.com, Jumat (13/7/2018).
Legislator Partai Golkar yang digadang-gadang menjadi calon kuat Bupati Minsel pada Pilkada 2020 ini, mendesak kepada pemerintah melalui BPJN, BPN, Dinas Praskim dan Dinas PUPR provinsi, kabupaten dan kota, menyelesaikan pembangunan Ringroad 3 sesuai jadwal yang di rencanakan.
“Tentu dibutuhkan sinergitas seluruh instansi teknis terkait. Sesuai komitmen bapak Gubernur bahwa ringroad tiga akan selesai akhir 2019 mendatang. Keberadaan ringroad tiga akan mempercepat akses ekonomi daerah,” tukas Eddyson Masengi.
(JerryPalohoon)