
Manado – Menjadi jalur pelintasan setiap hari tak salah jika anggota DPRD Sulut, Adriana Dondokambey mengingatkan Balai Jalan Nasional memperhatikan ruas depan Manado International School (MIS) di Desa Kolongan, Kecamatan Kalawat, Minahasa Utara.
Pasalnya, ruas tersebut kerap dilanda banjir meskipun hanya terjadi hujan sedikit sekalipun.
“Posisi jalan dan drainase tidak berimbang. Sudah lama tidak diperhatikan padahal kantor BPJN dekat situ,” ujar Adriana Dondokambey kepada BeritaManado.com, Sabtu (20/8/2016).
Dondokambey mengingatkan pemerintah dalam setiap pembangunan infrastruktur memperhatikan alam sekitar.
“Artinya harus dianalisa dulu sebelum bangun. Jalan sudah diaspal bagus tapi kerap banjir kan menjadi sulit. Pemerintah harus perhatikan ini,” terang Dondokambey. (jerrypalohoon)