Manado – Masuknya 3 nama calon Sekretaris DPRD (Sekwan) Sulut ke tangan pimpinan DPRD Sulut kini telah direkomendasikan kembali ke Gubernur Sulut Olly Dondokambey.
Kabar masuknya nama-nama tersebut diakui Ketua DPRD Sulut Andrei Angouw.
“Tiga nama sudah diusulkan pak Gubernur yakni Glady Kawatu, Jimmy Ringkuangan dan Jemmy Kumendong. Setelah kita bahas di ranah pimpinan DPRD baru kita rekomendasikan kembali ke pak Gubernur. Dan pak Gubernur yang akan menentukan,” ungkap Andrei Angouw, Senin (26/08/2019) di ruang kerjanya.
Dilain kesempatan, Wakil Ketua DPRD Sulut Wenny Lumentut ketika ditanya lebih jauh siapa yang diusulkan, menyebutkan 1 nama.
“Dari DPRD sudah mengembalikan rekomendasi tersebut ke Gubernur. Dan kelihatan lebih condong ke Glady Kawatu,” tuturnya.
Terkait nama Glady Kawatu yang disodorkan pimpinan DPRD Sulut, pengamat politik dan pemerintahan Sulut Taufik Tumbelaka menilai, akan menjadi sebuah sejarah.
“Jadi kalau sampe benar Glady Kawatu yang jadi Sekwan, jadi sebuah sejarah seorang perempuan jadi Sekwan Sulut. Karena jabatan ini cukup berat, dan saya rasa Glady Kawatu memiliki kapasitas tersebut,” tutupnya.
(AnggawiryaZas)