Manado – Kebersamaan di Lembaga DPRD Kota Manado saat ini mulai diisukan keretakan. Pasalnya, skenario ‘perampasan’ kursi pimpinan Alat Kelengkawan Dewan (AKD) sesuai hasil pemilihan beberapa waktu lalu mulai terkuak.
Informasi yang dirangkum BeritaManado.com menyebutkan, posisi Winston Monangin sebagai sekretaris Komisi C dan Dijana Pakasi wakil ketua Komisi D yang keduanya merupakan legislator asal Partai NasDem sedang terancam.
Hal ini terendus ketika ada upaya pemindahan Monangin dan Pakasi ke komisi lain, diduga demi kepentingan kubu tertentu memperoleh posisi penting pada kedua komisi tersebut dapat tercapai.
Kebenaran akan informasi itu pun diakui ketua DPD Partai NasDem Kota Manado Gilbert Eman. Ditegaskannya, isu upaya memindahkan kedua kadernya tersebut sudah didengarnya.
“Memang isu itu sudah saya dengar. Tapi bagi Partai NasDem, kami menyerahkan sepenuhnya kepada aturan dan tatib yang berlaku di lembaga dewan. Baiknya, mengacu saja ke hasil pemilihan lalu,” tegasnya.
Sementara itu, beberapa personil Komisi C dan Komisi D pun membenarkan adanya informasi tersebut. “Kami sudah mendengar isu itu,” ujar Lineke Kotambunan (Komisi C) dan Fatma Abubakar (Komisi D). (leriandokambey)