PASKIBRAKA SULUT BERSAMA GURU PENDAMPING DAN KADIS DIKNAS SULUT.
Airmadidi-Dunia pendidikan di Kabupaten Minahasa Utara (Minut) kembali membuahkan prestasi.
Tahun ini, Rodrigo S Kaemor siswa dari SMA Katolik Don Bosco Lembean Minut mewakili Provinsi Sulut sebagai Paskibraka, yang akan bertugas mengibarkan bendera merah putih di istana negara, 17 Agustus 2015 mendatang.
Dalm tugasnya nanti, Kaemor akan didampingi Andrea G X Kumenaung, Siswa dari SMA Kr Eben Haezar Manado. Keduanya resmi dilepas untuk mengikuti kegiatan pelatihan dan pemantapan yang akan dilaksanakan di PP PON, Jalan Jambore Nomor 1 Cibubur Jakarta, hingga 31 Agustus mendatang.
“Tahun ini siswa Minut kembali berhasil lolos seleksi ke tingkat nasional. Pelepasan Paskibraka Sulut untuk mengikuti pendidikan telah dilakukan pada Senin (27/7/2015) oleh Kadis Pendidikan Nasional Provinsi Sulut, Asiano Gammy Kawatu SE MSi,” kata Kepala Dikpora Minut Drs Maximelin Tapada, Rabu (29/7/2015).
Tapada mengharapkan, agar Kaemor bisa memberikan yang terbaik dalam tugasnya sehingga mampu menjadi teladan bagi generasi muda yang lainnya.(Finda Muhtar)