Manado – Sisa Lebih Penggunaan Anggaran (SILPA) sebesar Rp17 Milliar Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Sulut pada pelaksanaan APBD 2012 dikritisi personil komisi 4 DPRD Sulut dr Ivone Bentelu. Menurutnya, Silpa berasal dari beberapa mata anggaran seperti proyek rehabilitasi infrastruktur hingga anggaran beasiswa yang tidak terealisasi.
“Ada beberapa mata anggaran yang tidak terealisasi sempurna. Misalnya, ada anggaran rehabilitasi yang masuk luncuran karena proyek belum selesai dan ada yang belum terbayarkan. Juga anggaran bea siswa diakhir tahun yang tidak terbayarkan,” tutur Bentelu, Rabu (17/7).
Meskipun demikian, legislator yang masuk bursa calon bupati Talaud dari PDI-Perjuangan ini tidak setuju jika anggaran dinas pendidikan dikurangi. “Pada dasarnya sesuai amanat undang-undang anggaran pendidikan harusnya ditambah. Tapi peruntukkan kedepan kami akan lebih ketat melihat perencanaan program sesuai timing schedulle,” jelasnya.
Diketahui, anggaran dinas pendidikan pada APBD induk 2012 sebesar Rp106 Milliar. Terealisasi hanya 88 persen. Setelah APBDP bulan Oktober 2012, pada akhir tahun tersisa Rp17 Milliar. (Jerry)