
Bitung – Langkah jajaran Polres Bitung menyelidiki penggunaan anggaran di KPD Kota Bitung mendapat dukungan dari masyarakat. Masyarakat berharap Polres dapat mengusut tuntas dugaan penyalagunaan anggaran di KPU yang telah dilaporkan dan sementara dilidik.
“Kami mensuport dan mendukung proses penyelidikan penggunaan dana KPU Kota Bitung hingga tuntas,” kata pemerhati pemerintahan Kota Bitung, Petrus Sidangoli, Kamis (26/6/2014).
Menurutnya, dugaan penggunaan dana KPU sangat penting untuk diusut, mengingat anggaran tersebut dialokasikan untuk pelaksanaan Pemilu. Pelaksanaan pemilu yang bertujuan memajukan bangsa dan menyejahterakan masyarakat, tidak boleh tercoreng dengan penyimpangan-penyimpangan anggaran.
“Menyimak statement Ketua KPD Kota Bitung yang menyebut pertanggungjawaban penggunaan anggaran ada ditangan sekretaris, itu sangat benar. Karena secara aturan kuasa pengguna anggaran adalah sekretaris, bukan ketua KPU,” katanya.
Untuk itu, ia meminta Sekretaris KPU Kota Bitung, Rylo Panai terbuka dan mampu menjelaskan soal dugaan penyimpangan yang kini sementara dilidik Polres. Jangan hanya diam, agar masyarakat tahu anggaran yang selama ini diterima KPU dikemanakan dan dibuat apa.
“Kalau memang tidak ada kesalahan tak perlu takut. Panai harus segera mempublikasikan penggunaan anggaran di KPU, jangan disembunyikan sebab Polres pasti punya data pembanding untuk mengusut kasus itu,” katanya.(abinenobm)