Sekretaris BKDD Drs Wemmy Lengkong saat sidak di Dinas PU Minsel
AMURANG—Merasa bahwa ternyata banyak PNS di lingkungan Pemkab Minsel yang mondar-mandir di pertokoan, pasar hingga supermarket di Amurang, maka, Badan Kepegawaian dan Diklat Daerah (BKDD) Minsel, langsung melakukan Inspeksi Mendadak (Sidak). Bahkan, Sidak yang dipimpin Sekretaris BKDD Drs Wemmy Lengkong, Ssos, SH Msi dan tim mendapat dukungan semua pihak.
Hasilnya, dari dua hari dilaksanakan sidak, tim BKDD, Inspektorat dan Sat Pol PP banyak menemukan absen kosong. Lebih para lagi, hasil sidak diatas, banyak PNS yang mondar-mandir di pertokoan, pasar dan supermarket. Bahkan ada yang duduk minum kopi di Kios Topas-Amurang. Padahal, masih jam kerja.
‘’Keberadaan para PNS yang mondar-mandir di pertokoan, pasar serta supermarket diwaktu jam kerja jelas melanggar aturan dan perundang-undangan. Selain itu, banyak PNS yang keluar tanpa surat tugas. Menariknya lagi, dari sidak ini, ada kepala SKPD yang justru tidak berada di SKPD itu. Kalau pun ada, paling banyak terlambat datang,’’ kata Lengkong.
Kata Lengkong lagi, pihaknya tak perlu merinci satu persatu PNS di SKPD mana. Yang pasti, ada catatan PNS mana. Kalau pun sidak ini dilakukan terus. Maka akan terlihat mana PNS yang jarang masuk kantor ataupun mengisi absen aspal.
Ditambakan Lengkong, bahwa sidak ini akan dilakukan terus menerus. Karena ini juga sesuai instruksi bupati No.1 tahun 2012 tentang Tahun Penegakan Disiplin dan Etika PNS.
‘’Supaya sidak-sidak mendatang, semua PNS dan pejabat di lingkungan SKPD selalu rajin. Termasuk kepala SKPD sendiri, ingat, kami akan terus lakukan sidak ini. Apabilah terus menerus pihaknya mendapatkan PNS yang lakukan bolos atau mondar-mandir di pertokoan, pasar dalam waktu kerja so pasti akan ada sanksi sesuai undang-undang yang berlaku,’’ tukasnya. (and)