Manado – Partai Persatuan Indonesia (Perindo) Provinsi Sulawesi Utara akan segera dideklarasikan pada Rabu (28/10/2015). Mengenai siapa saja mereka yang akan masuk dalam jajaran Pengurus Perindo Tingkat Provinsi dan Kabupaten/Kota, hal itu ternyata masih off the record.
Sekreatris DPW Sulut Partai Perindo Petrus Rampengan kepada BeritaManado.com, Rabu (7/10/2015) mengatakan belum bisa merilis siapa saja nama-nama pengurus. Hal itu dikarenakan masih harus mengunggu Surat Keputusan (SK) dari DPP.
“Untuk saat ini belum bisa disampaikan. Mungkin beberapa hari jelang deklarasi dan pelantikan, hal itu akan disampaikan ke teman-teman media untuk selanjutnya dikabarkan kepada masyarakat,” kata Rampengan. (frangkiwullur)