Manado – Tim sepak bola kebanggaan Sulawesi Utara (Sulut), khususnya Manado sedang bersiap untuk mewakili Sulut di ajang Liga Nusantara tingkat nasional akhir tahun ini.
Kepada BeritaManado.com, Manager Persma 1960 Christian Yokung mengatakan, tim pelatih dan management serta para pemain sedang mempersiapkan segala kebutuhan yang akan di bawa ketingkat nasional, termasuk kekuatan tim dan finansial.
“Saat ini kami sementara latihan, persiapan ketingkat nasional. Kekuatan tim kami sedang di matangkan oleh tim pelatih, sementara kami management mempersiapkan kebutuhan di luar itu,” ujar Christian Yokung, Senin (17/10/2016).
Lanjutnya, salah satu hal yang gencar dilakukan oleh management adalah Gerakan Torang Peduli Persma, dimana dari intern management menjalankan kartu kawan untuk memenuhi biaya operasional tim.
“Apalagi masih ada kewajiban yang harus kami penuhi, tentu usaha kami akan semakin keras. Usaha pencarian dana sedang kami lakukan, hashtag kami adalah Torang Peduli Persma. Siapapun yang mau membantu kami di Persma, silakan,” tambahnya. (srisurya)