Stevi Mait dan Jurgen Paruntu selaku Ketua dan Sekertaris GTI Cabang Manado
Manado – Masalah dugaan pungli yang menimpa Fakultas Ilmu Sosial dan Politik (Fisip) Unsrat seakan tidak ada habisnya, hal ini bisa terlihat dengan dilaporkannya petinggi – petinggi jurusan Ilmu Pemerintahan oleh Garda Tipikor Indonesia (GTI) Cabang Manado ke pihak Kejaksaan Tinggi Sulut.
Seperti yang diketahui bersama bahwa Jurusan Pemerintahan merupakan jurusan yang paling besar dan mendominasi di Fisip Unsrat, dengan adanya dugaan kasus pungli dan pelaporan ke Kejati Sulut, ini merupakan sebuah tamparan keras pada petinggi – petinggi Fisip Unsrat.
“Kami hari ini akan melaporkan beberapa petinggi Jurusan Ilmu Pemerintahan ke Kejati Sulut. Dikarenakan adanya temuan dan dugaan bahwa beberapa oknum petinggi Jurusan Ilmu Pemerintahan dengan secara sengaja menarik uang yang seharusnya tidak di ambil karena tidak di atur di dalam undang-undang,” ujar Stevi Mait Selaku Ketua GTI Cabang Manado.
Hal ini juga dibenarkan oleh Sekertaris GTI Cabang Manado Jurgen Paruntu, menurutnya bahwa temuan kasus dugaan pungli yang dilakukan oleh beberapa pimpinan Jurusan Ilmu Pemerintahan sudah sejak lama, dan sangat merugikan banyak mahasiswan di Fisip Unsrat. “Kami menemukan bahwa dugaan kasus pungli ini sudah ada sejak sekian lama, itu berarti sudah tidak terhitung lagi mahasiswa di Fakultas ini yang dirugikan oleh kasus ini, tugas dari seorang pengajar adalah mencerdaskan mahasisanya bukan memperkaya diri dengan mengajarkan cara-cara korupsi. Maka dari itu kasus ini tidak bisa didiamkan begitu saja,” tandasnya.(risat)