Manado – Kelurahan Sario Utara, Kecamatan Sario merupakan salah satu lokasi yang rawan didatangi banjir saat intensitas curah hujan di kota Manado dan sekitarnya tinggi.
Kepada BeritaManado.com, Lurah Sario Utara Donny Taroreh mengatakan, meminimalisir dampak bencana dan juga demi kesehatan, salah satunya dengan menjaga kebersihan lingkungan sekitar.
“Sekarang baru satu unit kendaraan pengangkat sampah yang kita punya, tapi rencana tahun ini akan ketambahan 3 unit per lingkungan. Selain petugas pengangkut sampah juga ada para kepala lingkungan yang selalu monitor kebersihan,” ujar Donny.
Lanjutnya, meski demikian, masih saja ada yang seolah tidak peduli dengan lingkungan dan membuang sampah disembarang tempat sehingga membuat pihak kelurahan mengambil kebijakan mendatangi lokasi tersebut satu per satu.
“Kurang paham aturan, apalagi masih ada yang suka buang sampah sembarangan, termasuk ke sungai. Tapi ya itu tidak masalah, kami putuskan harus sosialisasi dengan intens dan dengan cara apapun, serta meminta pihak rumah kos untuk menempel pengumuman untuk mengingatkan pengguna jasa kosnya agar jangan membuang sampah sembarangan khususnya di sungai,” tambahnya. (srisurya)