Manado – Deklarasi pernyataan sikap Sepakat Indonesia Damai, puluhan jurnalis dan elemen masyarakat diawali di kantor gubernur Sulut, Jumat (20/6/2014) siang.
Koordinator aksi Budi Rarumangkey dalam orasinyanya mengatakan, setuju Indonesia Bangkit dan setuju Indonesia Hebat, tapi kita harus sepakat Indonesia harus Damai.
“Itulah esensi demokrasi harus berjalan dengan kegembiraan, bukan saling menghujat. Tunjukkan visi dan misi untuk kesejahteraan rakyat bukan menggali kuburan masa lalu,” teriak Rarumangkang.
Aksi damai di kantor gubernur dibuka pembacaan deklarasi pernyataan sikap Sepakat Indonesia Damai oleh Judith Rondonuwu, wartawan Tribun Manado, dilanjutkan penandatanganan sikap diatas kain putih.
Rombongan aksi diterima Assisten 3 Pemprov Sulut Adrianus Watung, Karo Organisasi dan Kepegawaian Jemmy Ringkuangan, Kaban Kesbangpol Gun Lapadengan dan Kabag Humas Pemprov Jemmy Kumendong. (jerrypalohoon)