Manado, BeritaManado.com— Perbuatan tidak terpuji diduga dilakukan oleh oknum anggota polisi berpangkat Bripda.
Informasi yang dirangkum, anggota yang bertugas di Satbrimob polda sulut berinisial Y dituding melecehkan salah seorang mahasiswi Fakultas Hukum Universitas Sam Ratulangi dengan menyentuh bagian dada korban.
“Memang benar ada dua orang datang melapor berinisial A dan W yang masih berstatus mahasiswi aktif semester empat,“ ujar AKP Lilik, anggota Satlantas Polresta Manado, Rabu (6/4/2022) dini hari.
Menurut AKP Llilik selaku perwira pengawas saat itu, pelaku bersama empat orang rekannya sedang berdiri di sekitar wilayah kubur Bantik yang berada dalam kawasan polsek Malalayang itu saling berpapasan dengan korban yang dibonceng mengenakan sepeda motor.
Kemudian, korban yang sedang dibonceng sontak terkejut dan nyaris kehilangan keseimbangan di atas motor karena belahan dada sebelah kirinya diduga tersentuh oleh tangan jahil pelaku.
Korban akhirnya berbalik arah dan menanyakan identitas pelaku yang ternyata mengaku sebagai seorang anggota polisi.
“Korban sudah dimintai keterangan. Sementara terlapor tampak memiliki luka lebam yang diduga akibat pukulan bogem mentah di bagian mata sebelah kirinya,“ tutup AKP Lilik.
(HorasNapitupulu)