Manado – Program Pemerintah Kota Manado melalui Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) membangun jalur evakuasi gawat darurat atau jalur khusus ambulans sudah berproses di ULP atau bagian layak pengadaan barang dan jasa.
Jalur evakuasi disepanjang jalan Wolter Monginsidi sampai Rumah Sakit RSUP Prof. Dr. R.D. Kandou sepanjang 2,1 Km dengan mengganti median jalan lama sudah sekitar beberapa bulan terakhir sempat terhenti. Karena dalam pembangunan tersebut awalnya sempat di komplain oleh Komisi C DPRD Kota Manado.
“diharapkan dalam minggu ini akan dilakukan prosesnya,” kata Kepala Dinas PUPR Kota Manado, Peter Karl Bart Assa pada saat diskusi publik 2 Tahun Kepemimpinan Wali Kota Manado, Vicky Lumentut dan Wakil Wali Kota Manado, Mor Dominus Bastiaan di What Up Cafe, Senin (7/5/2018) kemarin.
Ditambahkan mantan Kepala Bappeda Manado ini, dengan dibangunnya jalur evakuasi ini akan memberikan kemudahan bagi kendaraan-kendaraan yang menjadi prioritas khususnya untuk menyelamatkan nyawa orang. Serta akses untuk sampai di rumah sakit lebih cepat dan mudah.
Walaupun awalnya sudah didahului dengan pematangan jalan atau pembongkaran Median jalan, dirinya pun memohon maaf kepada masyarakat kota Manado yang sudah terganggu dalam aktivitas lalu lintas.
“kami tidak bisa mengeluarkan anggaran lebih untuk mengatur kendaraan yang melintas sehingga menyebabkan kemacetan,” terang Bart Assa.
(Anes Tumengkol)