Manado — Setelah resmi berstatus Institut, Institut Agama Kristen Negeri (IAKN) Manado siap mencetak lulusan-lulusan berkualitas, salah satu yang dilakukan adalah melaksanakan Seminar Proposal Tesis yang dimulai dari tanggal 4 April sampai 6 April 2018 lalu.
Para mahasiswa yang mengikuti dan lulus dari ujian tersebut, akan langsung menuju ujian tesis yang otomatis akan menjadi angkatan pertama pasca sarjana IAKN Manado apabila berhasil lulus.
Salah satu mahasiswa peserta ujian, Devis Pinontoan kepada BeritaManado.com mengatakan, hal tersebut merupakan suatu kebanggaan sekaligus motivasi agar dirinya dan para peserta ujian lain boleh menjadi lulusan yang terbaik, dapat menjaga nama baik almamater dan berdampak bagi masyarakat dan tempat pelayanan.
“Ini merupakan kebanggaan tersendiri dengan almamater yang saya naungi. Ujian Seminar Proposal Tesis yang lalu diikuti oleh mahasiswa pasca sarjana jurusan Pendidikan Agama Kristen dan Teologi Institut Agama Kristen Negeri (IAKN). Semoga kami bisa lanjut ujian tesis dan lulus,” ujar Devis yang diuji Prof Dr APP Undap MPd dan Dr Johan Nico Gara MA.
Pemilik judul proposal tesis ‘Bertumbuh Cerdas melalui Pendidikan Agama Kristen Kepada Remaja Pemulung di Jemaat GMIM Getsemani Sumompo Manado Sulawesi Utara’ ini pun melanjutkan, dengan tesis masing-masing, kiranya, baik dirinya maupun rekan-rekan seperjuangan yang lain dapat berkontribusi bagi dunia pendidikan khususnya bidang agama Kristen.
“Sebagai calon lulusan pasca sarjana angkatan pertama IAKN Manado, kami semoga dapat memberi yang terbaik, dimana pun kami melayani,” tambahnya.
(srisurya)