Amurang, BeritaManado – Semarak perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) Minahasa Selatan (Minsel) ke-14 tahun 2017 disemarakkan dengan berbagai kegiatan yang dilaksanakan oleh Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga (Dikpora)
Keterangan yang diperoleh BeritaManado.com dari Plt. Kepala Dinas (Kadis) Dikpora Minsel, DR. Fietber Raco mengatakan ada sejumlah kegiatan yang akan dilaksanakan mulai Senin (24/1)
“Ada sejumlah kegiatan yang akan dilaksanakan diantaranya Vocal Group Guru dan Solo Guru, Mengarang dan Baca Puisi Siswa, Drum Band, Lomba Kebersihan Lingkungan Sekolah dan Lomba Menata Ruang Kelas. Dan kegiatan lomba ini akan diselenggarakan mulai tanggal 24/1/2017 sampai 26/1/2017,” terang Fietber Raco.
Ditambahkannya, nantinya para pemenang lomba akan menerima sejumlah hadiah. Hadiahnya diusahakan akan diterima disaat puncak HUT Minsel tanggal 27/1 mendatang.(TamuraWatung)