Airmadidi-Rona bahagia terpancar dari wajah 286 siswa kelas XII SMAN 1 Airmadidi, yang akhirnya diwisuda Kamis (19/5/2016).
Wisuda tersebut dilakukan setelah para siswa dinyatakan lulus Ujian Nasional (UN) 2016.
Otomatis, seragam putih abu-abu sudah bisa dicopot.
“Banyak selamat kepada anak-anakku yang telah menuntaskan program wajib belajar dua belas tahun. Gapailah cita-citamu setinggi mungkin,” ujar Kepala Sekolah SMAN 1 Airmadidi Drs Ernest Emor MSi.
Emor mengaku bangga karena prosentasi kelulusan tahun ini mencapai angka sempurna 100%.
“Jangan pernah bosan menuntut ilmu, dan jadilah generasi muda yang bertanggungjawab serta berprestasi,” pesan Emor.(findamuhtar)