Manado, BeritaManado.com — Korem 131/Santiago menyelenggarakan latihan menembak yang dilaksanakan di Lapangan Tembak Kompi Bantuan Yonif Raider 712/Wt, Kecamatan Mapanget, Kota Manado, Senin (20/3/2023).
Latihan menembak senjata ringan (Latbakjatri) ini diikuti oleh seluruh anggota Makorem 131/Santiago yang berlangsung selama 2 hari.
Kapenrem 131/Santiago Kapten Inf Markus Tilaar mengatakan, program latihan Latbakjatri Triwulan I tahun 2023, bertujuan untuk mengasah serta meningkatkan kemampuan menembak para prajurit.
“Hal itu karena menembak merupakan salah satu keahlian yang harus dimiliki oleh prajurit untuk menunjang pelaksanaan tugas pokok TNI dalam menjaga keutuhan NKRI,” ujar Kapenrem.
Para peserta latihan pun harus mematuhi perintah, instruksi dan keharusan serta larangan yang disampaikan oleh pelatih sewaktu ketika berada di lapangan tembak.
“Supaya kegiatan menembak berjalan dengan aman dan lancar tanpa ada kendala apapun sewaktu pelaksanaan menembak,” kata Kapen.
(***/srisurya)