Manado – Menjelang Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK) tingkat Sekolah Menengah Pertama (SMP) banyak Sekolah di Kota Manado masih kekurangan komputer. Sehingga banyak SMP masih bergabung di SMK N I Manado, SMK N II Manado dan SMA N lainnya yang lengkap akan komputernya agar bisa mengikuti UNBK.
Bahkan untuk sekolah negeri di Manado, hanya SMP N 12 Kecamatan Bunaken Kepulauan yang bisa melakukan UNBK Mandiri, karena mereka dianggap paling lengkap akan sarana prasarananya.
“SMP Swasta ada 13 sekolah yang siap, ya karena mereka ada komite, sedangkan negeri tidak, karena kita hanya berdasarkan pemerintah langsung,” kata Kepala Dinas Pendidikan Kota Manado, Deysie Lumowa kepada BeritaManado.com, Jumat (20/4/2018) di usai mengawasi USBN di SMP.
Menurut mantan Kepala Sekolah SMA N I Manado, berdasarkan hal tersebut, pada 2018 ini akan dianggarkan kembali komputer untuk SMP di Manado walau belum semua sekolah bakal mendapatkan.
“Mengingat kalau semua sudah dianggarkan di komputer bagaimana dengan lainnya, seperti pembangunan. Pastinya setiap tahun ditambah,” terangnya.
(Anes Tumengkol)