Manado – Delapan sekolah sasaran Kurikulum 2013 (K13) oleh pihak Dinas Pendidikan Kota Manado akan dilakukan monitoring. Menurut Kepala Dinas Pendidikan Manado, Dante Tombeg SPd MPd melalui Sekretaris Pengawas Drs Isonne Watung MPd bahwa beberapa sekolah yang merupakan sekolah sasaran dimonitoring selama sepekan.
“Sekolah melaporkan mengimplementasi K13. Dimana delapan sekolah menengah sebagai sekolah sasaran yakni SMAN 2 Manado, SMAN 3 Manado, SMAN 4 Manado. Kemudian SMAN 7 Manado, SMA 8 Manado, SMA 9 Binsus Manado dan SMA Don Bosco Manado,” ujarnya, Senin (2/12/2013).
8 sekolah tersebut melaporkan dalam penerapan K13. Namun lanjut Watung masih ada beberapa sekolah, terutama menyangkut buku siswa, guru pembelajaran dan penilai perlu di perbaiki lagi.
“Pertama buku siswa yang kurang jelas, karena warna gambar di buku tersebut harus diperjelas dan implementasi pembelajaran pada siswa,” terangnya.
Agar tidak terkendala dalam pembelajaran aktif yang mana dalam memaparkan K13 menggunakan informasi teknologi sebagai alat bantu.
Selain itu, Watung menegaskan setiap guru yang telah mengikuti pelatihan K13 lebih mempersiapkan guna mematapkan pembelajaran pada siswa didik. “Sebab para guru telah mengikuti pelatihan yang bertujuan untuk peningkatan mutu pendidikan pada siswa,” tandasnya. (Agust Hari)