Manado – Demo KNPI kota Manado beberapa waktu yang lalu terkait adanya dugaan pungli diseluruh SMA Negeri yang ada di kota Manado dinilai terlambat. Hal tersebut karena pemerintah kota Manado telah lebih dahulu melakukan tindakan untuk mengatasi hal tersebut.
Ketika menemui pendemo dari KNPI beberapa waktu yang lalu, Wakil Walikota Manado Harley AB Mangindaan mengatakan bahwa dirinya telah melakukan pengawasan dan sudah mengantongi nama-nama yang diduga melakukan tindakan pungli dan nama-nama tersebut sedang diawasi oleh pihaknya.
“Saya sudah berkeliling di seluruh sekolah-sekolah yang ada di kota Manado untuk melakukan pengawasan dan kami telah mengantongi nama-nama yang diduga melakukan pungli,” jelas Wakil Walikota di depan para pendemo.
Menurutnya masalah ini sangat penting sehingga dirinya telah bertindak agar masalah pungli ini bisa segera terselesaikan. Kepala dinas Pendidikan dan Kebudayaan kota Manado, Dantje Tombeg membenarkan hal tersebut dengan mengatakan bahwa data sudah ada dan tinggal ditindalanjuti. Namun Wakil Walikota mengingatkan jika KNPI memiliki data silahkan diserahkan untuk melengkapi data yang ada di pemerintah kota Manado. (Jendri Frans Mamahit)