
Tomohon – Adanya pemberitaan soal bakal meletusnya Gunung Lokon lebih dahsyat dari sebelum-sebelumnya langsung diluruskan oleh Farid Ruskanda Bina, Kepala Pos Pengamatan Gunung Api Lokon dan Mahawu.
“Saya tidak pernah mengatakan Gunung Lokon akan meletus dahsyat dan lebih besar dari yang sebelum-sebelumnya. Yang kami katakan adalah aktivitas vulkanis saat ini kemungkinan besar terjadi penyumbatan lava. Dan untuk membongkar penyumbatan lava kalau itu benar terjadi membutuhkan energi yang sangat besar,” ungkap Farid kepada beritamanado.com Kamis (23/08/2012).
Dikatakannya, energi yang dibutuhkan memang sangat besar dan pihaknya belum dan tidak dapat menentukan kapan itu terjadi. “Membongkar penyumbatan lava, energi yang dibutuhkan sangatlah besar. Kita tidak tahu dan mengetahui kapan itu terjadi. Kalau memang itu benar terjadi, barulah kita bersiap menghadapi letusan besar yang tidak diketahui kapan. Untuk kondisi saat ini ada pembentukan sumbat gas, dimana gas-gas yang naik ke magma akan menghasilkan gempa hembusan berat yang berisi abu vulkanis,” tukasnya. (req)