Bitung – Kepala BKSDA Sulut, Sudiyono menyatakan akan langsung berkoordinasi dengan BKSDA Gorontalo terkait puluhan satwa dilindungi yang dijadikan oleh-oleh anggota Bromob Gorontalo. Ia mengaku, mengaku sangat kecewan dengan 44 ekor Kakatua Raja dan Luri Irian yang dilepas begitu saja tanpa diinformasikan ke pihaknya.
“Kami sangat kecewa dengan dilepas begitu saja satwanya, sebab satwa-satwa tersebut dilindungi oleh undang-undang. Kalau memang takut nanti kami yang menahannya agar dikembalika ke tempat asalnya,” kata Sudiyono, Selasa (15/9/2014).
Ia mengaku langsung berkoordinasi dengan BKSDA Gorontalo begitu mendapat informasi agar segera ditindaklanjuti. “Saya juga sudah melayangkan surat resmi ke BKSDA Gorontalo agar temuan itu ditindaklanjuti,” katanya.(abinenobm)