Sweeping dengan metode penindakan bergerak atau hunting oleh Satlantas Polres Tomohon, Sabtu (08/10/2016).
TOMOHON, beritamanado.com – Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Tomohon melakukan sweeping dalam rangka cipta kondisi, Sabtu (08/10/2016) dengan mengusung metode penindakan bergerak yang dimulai dari kawasan pusat Kota Tomohon.
Operasi yang lebih dikenal dengan sebutan hunting ini rupanya cukup berhasil. Pasalnya, sweeping yang digelar pada malam minggu ini berhasil menjerat puluhan pelanggar lalu lintas (lalin). “Ya, ada puluhan pelanggar lalin yang kami tilang,” ungkap Kasat Lantas Polres Tomohon AKP Judi Sam Dotulong kepada BeritaManado.com.
Dikatakannya, ada tiga lokasi yang dijadikan pelaksanaan hunting yang melibatkan puluhan personel baik terbuka maupun tertutup. “Kawasan pusat kota kemudian dua lokasi di wilayah Tomohon Utara. Kebanyakan yang ditilang adalah tidak menggunakan helm, knalpot racing, tidak membawa surat dan ada juga dalam kondisi mabuk,” ujarnya.
Sementara itu, dari pantauan media ini sejumlah pengendara yang tidak menggunakan helm dan tidak dilengkapi dengan surat-surat khususnya kendaraan roda dua kocar-kacir menghindari sweeping ini. Bahkan ada yang hendak berbalik arah langsung diringkus oleh anggota satlantas yang memang telah disiapkan. (ReckyPelealu)