Manado – Gubernur Sulut DR Sinyo Harry Sarundajang mengatakan pentingnya Teknologi Informasi bagi kehidupan manusia saat ini bahkan sudah menjadi kebutuhan demikian pula dalam dunia birokrasi.
“Teknologi informasi dan komunikasi menjadi bagian yang sangat penting dalam rangka menciptakan transparansi daalam rangka mewujudkan ‘good governance and clean governance’ (pemerintahan yang baik dan bersih),” ujar Ketua Asosiasi Ilmu Politik Indonesia (AIPI) ini dengan bahasa Inggris saat Sulawesi Utara menjadi tuan rumah penyelenggaraan salah satu iven berskala internasional dari Kementerian Komunikasi dan Informatika RI yang mempercayakan daerah ini sebagai host untuk kegiatan “The 19th Telecomunication Regulators’ Council (ATRC) and Related Meetings” yang berlangsung di hotel Sintesa Peninsula Manado tanggal 20-24 Agustus 2013.
Pertemuan tingkat Dirjen yang membidangi Teknologi Informasi dan Komunikasi se-ASEAN dihadiri oleh kurang lebih 200 orang peserta representasi 10 negara anggota ASEAN serta peninjau dari Jepang dan Korea Selatan.
Dirjen Sumberdaya dan Perangkat Pos dan Informatika Kementerian Kominfo RI Muh Budi Setiawan memberikan apresiasi dan penghargaan kepada Sarundajang atas dukungan dan kesediaan Sulut sebagai tuan rumah. Hal senada disampaikan oleh Asean Secretariat Budi Yuwono dan The 18 ATRC chair Lay Mariveu, Asean ICT Center, Than Htun Aung yang mengagumi pemikiran Sarundajang dalam bidang TIK yang dikaitkan dengan reformasi birokrasi. (rizath polii)