Manado – Gubernur Sulut DR Sinyo Harry Sarundajang mengingatkan anggota DPRD sebagai elit politik memiliki kedudukan sangat mulia untuk memperjuangkan aspirasi rakyat.
Hal tersebut dikatakan Sarundajang pada rapat paripurna istimewa pengambilan sumpah dan janji pimpinan DPRD Sulut periode 2014-2019, Rabu (8/10/2014).
“Perkenankan saya bicara politik. Ibu-ibu dan bapak-bapak adalah elit politik daerah. Kedudukan elit politik sangat mulia, sangat prestisius dan sangat terhormat. Dalam sistem ketatanegaraan kita anggota DPRD adalah wakil rakyat di daerah,” ujar Sarundajang.
Oleh karena itu lanjut Sarundajang, fungsi dan kedudukan yang mulia dan terhormat wajib diaplikasikan dalam berbagai kegiatan lembaga terhormat.
“Politisi adalah pelaksana politik secara praktis. Orang yang memiliki jiwa politik dan seni politik yang muncul di setiap kegiatan yang memainkan kekuatan politik.
Seni berpolitik muncul dalam praktik politik praktis. Marilah kita menjalin komunikasi politik. Jika komunikasi politik berjalan baik maka tidak ada benturan politik, krusial politic. Jangan karena interes kemudian membuyarkan komitmen politik,” tukas Sarundajang.
Pimpinan DPRD Sulut definitif yang dilantik Ketua Pengadilan Tinggi Manado yakni ketua Steven Kandouw, serta tiga wakil ketua, Stefanus Vreeke Runtu, Marthen Manopo dan Wenny Lumentut. (jerrypalohoon)