Bitung, BeritaManado.com – Badan Intelejen Nasional (BIN) daerah Sulut bersama Dinas Kesehatan (Dinkes) Pemkot Bitung terus memasifkan pelaksanaan vaksinasi lanjutan terhadap semua lapisan masyarakat.
Semua kalangan dan lapisan masyarakat tak luput dari sasaran vaksinasi dan Senin (13/12/2021), giliran santriwan dan santriwati di Pondok Pesantren Arafah Kelurahan Sagerat Weru Dua Kecamatan Matuari menjadi sasaran.
Menurut Kepala BIN daerah Sulut, Laksma TNI Adriansyah SE, para santri dan pelajar merupakan salah satu sasaran vaksinasi selain masyarakat umum.
Metode yang digunakan kata Adriansyah adalah dengan menggelar gerai vaksin di area pondok pesantren, guna memudahkan akses para santri yang akan divaksin.
“Para santri di Ponpes walaupun mobilitasnya tidak seaktif kalangan pelajar lain dan masyarakat umum, tetap perlu mendapatkan vaksin, guna meningkatkan imun dan kekebalan tubuh terhadap potensi penyebaran virus COVID-19,” kata Adriansyah.
Selain itu, kata dia, upaya vaksin terhadap para santri juga sebagai bentuk percepatan vaksinasi nasional yang digaungkan Pemerintah, guna membentuk kekebalan komunal.
Adapun vaksinasi lanjutan yang digelar BIN daerah Sulut bersama Dinkes per hari ini sudah menyentuh angka 8.000 orang dari total target sebanyak 14.000 orang. Ditargetkan vaksinasi lanjutan dapat selesai hingga beberapa hari ke depan.
Selanjutnya kepada masyarakat yang belum divaksin, agar tidak ragu untuk mendatangi gerai vaksinasi BIN daerah Sulut yang tersedia di seluruh Kabupaten Kota di Sulut, karena vaksin yang tersedia sudah terbukti aman dan halal.
Masyarakat yang sudah divaksin pun agar tetap selalu menaati prokes guna memutus rantai penyebaran COVID-19.
(abinenobm)