Airmadidi-Buah jatuh tak jauh dari pohonnya. Pepatah ini tampaknya tepat dialamatkan kepada Glendy Rolty Wowiling ST MT yang mengikuti jejak sang ayah Drs Denny Wowiling MSi, dalam menyelesaikan studi strata 2 (S2).
Bahkan diusia muda, Glendy berhasil menyabet gelar master teknik elektro dari Institut Teknologi Bandung (ITB), melalui wisuda yang digelar Jumat (20/10/2017).
“Selamat telah diwisuda S2 di ITB. Doa kami sebagai orangtua agar ilmu pengetahuan dan teknologi yang didapat bermanfaat dan jadi saksi untuk banyak orang,” ujar Denny Wowiling didampingi istri Tuti Ismail, kepada BeritaManado.com.
Secara khusus, Wakil Ketua DPRD Minahasa Utara (Minut) itu bahkan sempat menuliskan pesan bagi sang putra, yang menyentuh hati setiap orang.
“Usaha, belajar, dan kerja keras pasti buahnya adalah keberhasilan. Mama, papa tidak ada tanah berhektar, pohon kelapa, cengkih maupun deposito bermiliar untuk diwariskan. Tapi aset dan deposit yang diwariskan adalah ilmu pengetahuan dan teknologi,” tulis Ketua Partai Golkar Minut itu di akun pribadi media sosial.
Ucapan selamat pun berdatangan, bahkan sejumlah pengurus dan kader Partai Golkar Minut, turut menyaksikan proses wisuda Glendy di ITB.
Adapun Glendy Rolty Wowiling, mengawali pendidikan formal dimulai dari TK Hangtua Kairagi, SD Inpres Kolongan Tetempangan, SMP Negeri Airmadidi, SMA Negeri 1 Manado, S1 di Institut Teknologi Harapan Bandung (ITHB) dan S2 di Institut Teknologi Bandung (ITB).
Glendy mengaku ingin menjadi peneliti. “Saya ingin jadi peneliti,” ujarnya.(findamuhtar)