MANADO – Temuan makanan kedaluarsa BPOM Manado di Hypermat terus menuai kritikan tajam dari masyarakat. Bahkan, James Saliim, Koordinator Forum Pembela Konsumen (FPK) Manado, mengancam akan melakukan gugatan kelas action ke Hypermart, Mantos, jika makanan kedaluarsa, dan tak bersegel terus dijual di tempat tersebut.
”Saya imbau masyarakat untuk berhati-hati membeli di Hypermart, apalagi kalau hasil penelitian bahwa temuan BPOM itu, intinya memberikan penilaian bahwa Hypermart tidak nyaman bagi pembeli, karena makanannya tidak terjamin, ”ujar Saliim.
Dia juga meminta agar BPOM melakukan sidak ke Swalayan lainnya yang ada di Manado, dan mempublikasikan hasil temuan tersebut. ”Jadi kami juga minta kepada BPOM agar tidak tebang pilih dalam melakukan pemeriksaan makanan, ”ujarnya.(don)