Sertijab Sekda yang lama Drs Johannes Rumambi kepada Sekda yang baru Ir Sandra Moniaga MSi.
Airmadidi – Bertempat di Hall Kantor Bupati Minahasa Utara (Minut), Jumat (5/12/2014) dilakukan Serah Terima Jabatan (Sertijab) Seretaris Daerah (Sekda) yang lama Drs Johannes Rumambi kepada Sekda yang baru Ir Sandra Moniaga MSi. Sertijab tersebut disaksikan langsung Bupati Minut Drs Sompie Singal MBA, Wabup Yulisa Baramuli SH, pejabat eselon II-III Pemkab Minut dan Forum Komunikasi Antar Umat Beragama (FKUB) Minut.
Penandatanganan disaksikan Bupati Minut Drs Sompie Singal MBA dan Wabup Yulisa Baramuli SH.
“11 tahun kita menghayati otonomi Minut. Kita punya potensi yang butuh Sumber Daya Manusia (SDM) handal, antara lain pemerintahan dalam hal ini Sekda. Sekda kontrol administrasi dan kepegawaian. Sekda yang baru dengan pengalaman yang ada menjadi dasar yang baik, sehingga tugas yang baru jangan disia-siakan. Teruslah berkoordinasi dengan pejabat dan pegawai disini yang ada sekitar 4500 orang. Dan kepada Sekda yang lama, saya ucapkan terima kasih atas pengabdian sejauh ini,” ujar Bupati.
Berkas Sertijab turut ditandatangani Kepala BKDD Minut Aldrin Posumah.
“Saya tidak dapat bekerja sendiri. Dengan dukungan pejabat lainnya dan dewan, pers sebagai media kontrol, pasti Minut akan lebih baik. Siapa saya, nanti berjalannya waktu, kalian semua akan mengerti dan memahami,” kata Moniaga mengamini pesan bupati.
Foto bersama Kepala BKDD Minut Aldrin Posuma, Sekda Sandra Moniaga, Bupati Sompie Singal,
Wabup Yulisa Baramuli, mantan Sekda J. Rumambi dan Ass III Wilhelmina Dimpudus.
Sementara Johannes Rumambi yang telah menjabat Sekda Minut selama 4 tahun 32 hari, menghimbau agar jajaran Pemkab Minut dapat tetap menjadi menjalin mitra yqng baik dengan Dekab untuk kemajuan pembangunan daerah.
“Mohon maaf yang sebesar-besarnya jika saya menyinggung perasaan. Padahal maksud saya baik. Saya harap Sekda yang baru bisa menerapkan pola-pola baru untuk jadi lebih baik lagi. Persatuan kita jalin terus sampai seluruh masyarakat makmur. Kita masih banyak pekerjaan rumah,” pesan Rumambi.(finda)