Amurang, BeritaManado – Adanya penemuan emas batangan di Desa Poigar Satu Kecamatan Sinonsayang Kabupaten Minahasa Selatan (Minsel) telah menghebohkan warga.
Seperti pada hari ini Senin (10/4/2017) saat dikunjungi BeritaManado.com, sejak siang sejumlah warga berdatangan ke rumah Keluarga Rosang-Lakoy di Jaga 3 Desa Poigar Satu.
Kunjungan warga yang datang dari Desa Poigar Satu dan bahkan dari luar Desa ini bertujuan untuk memastikan rasa penasaran akan penemuan tersebut.
“Sudah sejak tahun 2016 kemarin saya memastikan apa yang ditemukan. Ukuran dari emas batangan ini bervariasi, ada yang 1,8 kg dan ada yang 2,2 kg. Namun total yang saya temukan ada berjumlah 42,8 ton,” kata Alfrets Rosang, penemu barang ini kepada BeritaManado.com.
Sayangnya penemuan emas batangan di Desa Sinonsayang berbau mistis dan sampai saat ini belum ada pengecekan akan kadar emas yang ditemukan tersebut.(TamuraWatung)